Nasi Kebuli itu begitu Nikmat



Liputan Gowes NKRI Ankid-10 tgl 03 Maret 2021

Bungah bin sumringah tampak jelas di wajah2 16 goweser NKRI (Neangan Karunia Ridho Ilahi). Terutama ketika berhadapan dengan 3 nampan berisi Nasi Kebuli yang nikmatnya minta ampun itu.

"Wah, kita ini benar-benar merdeka menikmati masa-masa pensiun ini. Ini adalah karunia besar dari Allah, nikmat mana lagi yg harus kita dustakan," begitu kata Prestol, kang Dammar, seraya menyitir petikan Alquran Surat Ar-Rahman.

Memang, nasi kebuli Gandapura, diluar dugaan mampu memberikan kepuasan 16 goweser nkri yg ikut touring 25 km, minggu kemarin (03/03/21).

"Kasihan dan pasti nyesel deh yang gak ikutan gowes kali ini," begitu celetukan salah seorang peserta yang ogah disebut namanya.

Nasi Kebuli Gandapura, memang bukan nasi biasa. Dari bentuk nasinya yang gede-gede dipadu dengan penataan 10 potongan daging kambing di setiap nampan, memang mengundang air liur tersendiri untuk ditelan. Bagi yang pernah haji atau umroh, barangkali serasa mengenang ketika berada di Arab Saudi.

Apalagi kalau melihat para goweser yang begitu tekun menikmati butir demi butir nasi yang tersaji. Begitupun dengan potongan daging kambing yang tersaji begitu empuk, barangkali besan lewat pun akan dicuwekin alias pura-pura gak melihat saja. Kang Tisna, misalnya, begitu lahapnya menikmati kebuli ini hingga beberapa piring, bahkan sisa di nampan pun disikatnya pula.

Apalagi ada semacam ancaman dari Prestol, kang Dammar, kalau makanan yang ada di nampan itu tidak dihabiskan, maka tak akan diajak gowes kuliner lagi. Mendapat semacam ancaman begitu, kang Tisna pun merespon: "Ah, entong kitu atuh pak, piraku abdi teu diajak deui," seraya mempercepat suapannya agar nasi yang ada di nampan cepat habis.

Rute yang ditempuh memang tidak langsung menusuk ke Gandapura, namun seperti biasa terlebih dahulu menyusuri jalan-jalan kenangan perkotaan kota Bandung.

Alhamdulillah semua berjalan dengan baik, lancar, dan pastinya berbahagia. Hal ini tidak terlepas dari doa panjang Almukarom, ketua DKM, pak Sigit, yang selalu setia turut ambil bagian dalam bergowes selama ini.

Sampai jumpa pada Gowes Minggu mendatang dengan kuliner yg masih dijajagi tempatnya. Yang pasti tidak akan kalah nikmatnya dengan yang ini. Pak Tisna dan bang Randhi akan survey lokasinya.

Tak lupa pula ucapan terimaksih kepada bang Tampu yg sudah mensuport 35% dana kulinernya. Semoga rezekinya semakin keren dan melimpah ya bang...
Cag ah...

Berikut foto-foto para goweser...


Waduh, betapa senangnya para Goweser NKRI Ankid-10
telah sampai di tujuan untuk menikmati Nasi Kebuli The Food Opera



Betapa lahapnya menikmati nasi kebuli ini...masyaa Allah Tabarakallah...



"Seperti inilah nasi kebuli Gandapura 
yang menghebohkan itu," kata bang Tampu


The Super Tim, Goweser NKR Ankid-10




"Nikmat mana lagi yang engkau dustakan," kata kang Dammar


Di Rest Area II Taman Katapang, Veteran



Enam goweser berpose di Taman Katapang, "Geus lah nu tengah
pangkasepna lah...!!!


Sedang menyusun strategi, bagaimana caranya agar
para goweser ini semakin dikenal dunia



Berpose di bekas Toko Hasaram Jaman Kuda Gigit Besi


Awas pak Isa ada yang mau nangkod tuh!!!


"Apa? Mau ke Resto Nasi Kebuli? Siapa takut," kata
pak Isa yang bendahara itu



Berpose di tugu Indonesia Menggugat.
"Emang mau menggugat siapa sich!!!" kata pak de Rochadi
 

Di Gazzebo Pojok Toleransi dilakukan perencanaan matang
guna menjajal Nasi Kebuli Gandapura

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Bersepeda Saat Puasa, Mengapa Tidak?

Teknik Pingpong Slow Motion